Jakarta, Depok, Semarang, dan Rembang; Empat Tempat Tepat Menghafalkan Al-Qur’an

Siapa muslim yang tidak ingin menghafalkan al-Qur’an? Pasti semua ingin. Sebab, banyak sekali manfaat menghafalkan al-Qur’an. Bukan hanya pahala yang jelas dijanjikan, tetapi pemahaman tentang kehidupan yang tidak hanya duniawi, tetapi juga ukhrawi. Apalagi jika hafalan al-Qur’an itu dipahami maknanya dengan baik. Penghafalkan sewaktu-waktu bisa bertamasya ke tempat-tempat yang dikisahkan atau dideskripsikan oleh al-Qur’an.

Pondok Pesantren Tahfidh Darun Nashihah di bawah naungan Rumah Perkaderan MONASH INSTITUTE membuka kesempatan untuk kaum muda dan belia untuk mengikuti program ini. Yang menarik lagi adalah lembaga ini memberikan subsidi kepada mereka yang tidak mampu secara ekonomi.

Syarat mengikuti program ini juga tidak sulit. “Yang penting bacaan sudah baik. Dan jika belum mampu mengartikan, akan dibina secara super intensif selama maksimal 1,5 bulan. Setelah bisa mengartikan, baru akan direkomendasikan untuk menghafalkan al-Qur’an.”, kata Dr. Mohammad Nasih, pengasuh program fahfidh 10 bulan menjelaskan.

Agar dijangkau oleh lebih banyak orang, program ini diselenggarakan di tiga daerah/kota, yaitu: Jakarta Pusat, Depok, Semarang, dan Rembang. Di Jakarta diselenggarakan di Asrama Mahasiswa Sunan Giri (putra), Sunan Gunung Jati (putra), dan Asrama Mahasiswa Stebank Islam Mr. Sjafruddin Prawiranegara (putri). Di Depok di Asrama Mahasiswa Walisongo (putra) dan Graha Insan Cita (putra dan putri).

Di Semarang di Pondok Pesantren Darun Nashihah dan Dadul Qalam (putra dan putri). Sedangkan di Rembang di Sekolah Alam Planet NUFO (Nurul Furqon) Desa Mlagen, Pamotan, Rembang.

Bagi lulusan SD dan SMP, bisa juga sambil sekolah di SMP dan SMU Alam Planet NUFO. Bagi Lulusan SMU dan sarjana, bisa fokus hanya menghafalkan al-Qur’an selama 10 bulan, atau sambil kuliah. Program ini menekankan semua pesertanya memiliki kompetensi yang lengkap sebagai muslim intelektual profesional. Gelar formal dipandang penting dan kompetensi aktual lebih penting lagi.

Yang memiliki tekad kuat untuk mengikuti program ini, bisa menghubungi pengasuh secara langsung, Dr. Mohammad Nasih via WA 081380746417.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *