Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Magelang masa bhakti 2020-2025 resmi dilantik dan dikukuhkan, Rabu (26/2). Pelantikan IPHI dan pengurus MUI Kabupaten Magelang, dilangsungkan secara bersamaan di Pendopo Soepardi Pemerintah Kabupaten Magelang-Mungkid.
Acara ini dihadiri oleh Ketua PW IPHI Jateng, Drs. H. Harsono, MBA; Sekretaris PW, Dr. H. Ali Imron, S.Ag, MH, M.Ag dan Wakil Ketua IV, H. Ferry Firmawan, Ph.D. Bupati Magelang oleh Sekretaris Daerah, Drs. Adi Waryanto juga hadir dan memberikan sambutan, serta Wakil Bupati sekaligus pihak yang dilantik sebagai Ketua PD IPHI Kab Magelang, H. Edi Cahyana, SE.
Selain itu, yang hadir dari kalangan para alim ulama, para kyai dan sesepuh pinisepuh, diantaranya: KH. Ichsannudin Abdan, KH. R. Maslah Asy’ari, KH. Kholil Mustofa, dan KH. Umar Rochmad.
Kemudian ada Kapolres Magelang AKBP Phungky Buana Santoso, SH, SIK, MSi, Kasdim 0705 Magelang Mayor Inf Darno, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Magelang, Drs. H. Mad Sabitul Wafa, para PC IPHI se-Kab Magelang, para Camat se-Kab Magelang, dan para Kepala KUA se-Kab Magelang.
Menurut Ketua PW IPHI Jawa Tengah, IPHI merupakan lembaga non partisan dan independen yang berusaha menjaga kemabruran haji hingga akhir hayat.
“Berbagai program pemberdayaan perekonomian yang direncanakan untuk masa bhakti 2020-2025, diantaranya membuat berbagai produk IPHI, yaitu ada air minum kemasan, beras, minyak goreng, gula, dan lain sebagainya,” ungkapnya.
Sekretaris Daerah yang mewakili Bupati Magelang berharap, selain menjaga kemabruran dan kesolehan sosial, IPHI diharapkan dapat berperan aktif dalam pemberdayaan ekonomi umat, seperti melalui koperasi atau yang lainnya, mengingat persoalan utama kesejahteraan umat yang dihadapi umat Islam di Kabupaten Magelang.
Selain itu, IPHI mitra itu strategis bagi pemerintah dalam meningkatkakan partisipasi masyarakat dalam pembangunan.
“Semoga pengurus PD IPHI 2020-2025 yang dipimpin oleh Wakil Bupati Magelang mendapatkan kemudahan dari Allah SWT dalam mengelola organisasi dengan sebaik-baiknya,” harap Adi Waryanto.
Menurut Ketua PD IPHI Kabupaten Magelang, misinya yaitu, membangkitkan perekonomian rakyat yang bersinergi dengan PP dan PW IPHI, agar bisa mempunyai lembaga konkrit, sehingga tidak perlu meminta-minta dalam mengelola organisasi.
“Saya berharap, pengurus bisa berperan aktif sampai masa bhakti usai, tidak hanya berhenti setelah pelantikan hari ini usai,” ungkapnya.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pun ikut menyoroti peran strategis yang dimiliki Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) di tengah berbagai persoalan kehidupan berbangsa. Ganjar menyatakan IPHI menjadi salah satu pintu pemecahan masalah bangsa karena mempunyai komunitas haji dan pengajian yang jumlahnya besar dan tersebar di seluruh Indonesia.
“IPHI itu sebagai salah satu pintu pemecahan masalah juga karena mempunyai komunitas pengajian dan haji. IPHI bisa menjadi marketing solusi bangsa yang luar biasa dan berkah,” kata Ganjar saat memberikan sambutan pada acara Pelantikan dan Rakerwil IPHI Jateng di Semarang, Jateng, Sabtu (22/2/2020). Dikutip dari hajinews.id. (Red: ANAF).